Kamis, 12 Mei 2016

✿ Air Terjun Njumeg, Keindahan Panorama Alam Blitar yang Patut di Kunjungi.



[Seputar Air Terjun di Indonesia]
Air Terjun Njumeg, Keindahan Panorama Alam Blitar yang Patut di Kunjungi.

A. Selayang Pandang :

Selain terkenal dengan wisata sejarah serta wisata Pantainya Kota Blitar juga mempunyai beberapa destinasi ‘wisata air’ yaitu ‘wisata air terjun’, salah satunya yang masih asri dan sepi dari pengunjung adalah ‘Air Terjun Njumeg’. Air Terjun Njumeg ini mempunyai tiga Air terjun yang di setiap air terjunya memiliki kolam yang berwarna kehijauan.


Air terjun ini berada di antara tebing-tebing serta pepohonan yang hijau, suasana asri dan sejuk menyelimuti udara di sekitaran air terjun . Air terjun ini masih sangat asri karena belum ada pengembangan dari pemerintah setempat, ini yang menjadikan daya tarik tersendiri. Air terjun ini mempunyai ketingian kurang lebih 15 meter dan mempunyai kedalaman yang kurang lebih 15-20 meter.


B. Lokasi :

Lokasi air terjun ini berada di Dusun Ringinsari, Desa Ringinrejo, Kecamatan Wates Blitar bagian selatan, searah dengan rute menuju pantai Jolosutro yaitu dari Kota Blitar ambil arah Lodoyo, Binangun, Wates sampai perempatan Pukesmas Ringinrejo ambil arah kanan menuju Bantengan ikuti jalan sampai menjumpai tikungan setelah itu belok kiri melewati jalan makadam ikuti jalan sampai menjumpai perempatan beraspal ambil kanan, setelah itu anda akan memasuki jalan lintas selatan [JLS] belok kiri, Anda akan menjumpai jembatan kecil di situ ada jalan mencabang ambil arah kanan lurus.


Disarankan pada para wisatawan untuk tidak berkunjung di tempat ini di musim hujan karna kondisi jalanan di tempat ini pada musim hujan licin dikarenakan belum beraspal. Butuh kehati-hatian yang tingi, dan juga apabila musim hujan air sungai berwarna coklat sehinga akan mempengaruhi kondisi kolam yang ada di bawah air terjun yang asalnya hijau menjadi coklat.


Ya Allah... semoga yang membaca artikel ini :
¤ Muliakanlah orangnya… Yang belum menemukan jodoh semoga lekas dipertemukan... Yang belum mendapatkan keturunan semoga cepat mendapatkannya… Semoga tergerak hatinya untuk bersedekah… Yang laki2 entengkanlah kakinya untuk melangkah ke masjid… Bahagiakanlah keluarganya… Luaskan rezekinya seluas lautan… Mudahkan segala urusannya… Kabulkan cita-citanya… Jauhkan dari segala Musibah, Penyakit, Prasangka Keji… Jauhkan dari segala Fitnah, Berkata Kasar dan Mungkar. Aamiin ya Rabbal'alamin.


 “Bila kau tak tahan lelahnya belajar maka kau harus tahan menanggung perihnya kebodohan” (Imam Syafi’i)

 
;